Informasi teknologi terupdate dan terpercaya
Apps  

5 Aplikasi Booking Hotel Online Termurah Dan Terpercaya

TEKNODIARY – Di era teknologi yang semakin canggih ini, untuk memesan hotel sekarang sangatlah mudah karena kamu bisa melakukannya secara online. Dengan bantuan aplikasi Booking hotel, akan memudahkan kamu dalam proses transaksi via smartphone.

Namun pastikan jika layanan tersebut bisa di percaya, agar saat kamu bertransaksi aman dan bisa di pertanggung jawabkan. Tidak hanya itu saja, pastikan memilih layanan yang memiliki harga murah agar bisa sedikit menghemat kantong kamu hehe.

Nah, daripada bingung memilih mana aplikasi pesan hotel yang terjangkau, berikut ini kami mempunyai daftar aplikasi tersebut. Siapa tahu bisa kamu jadikan rekomendasi jika ingin memesan penginapan melalui smartphone.

aplikasi booking hotel termurah

Aplikasi booking hotel termurah dan terbaik

Banyak perusahaan Travel yang kini bersaing membuat situs maupun aplikasi booking hotel terbaik dan termurah, karena bisnis ini sangat menguntungkan. Ditambah lagi negeri kita yang kaya akan tempat wisata, dimana setiap bulannya pasti ada Touris dari berbagai negara yang datang ke Indonesia.

Tidak heran jika saat ini ada banyak sekali layanan pesan penginapan online, karena prospeknya cukup bagus untuk jangka panjang.

1. Traveloka

Traveloka

Traveloka merupakan aplikasi yang memiliki banyak pengguna, dan paling laris dibandingkan layanan lainnya. Yups, jelas saja karena Traveloka merupakan perusahaan pesan tiket online terpercaya dan terbaik di Indonesia.
Tidak hanya memiliki layanan Traveloka hotel saja, aplikasi ini juga menyediakan jasa untuk memesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan membeli pulsa secara online. Masalah tarifnya, dijamin murah deh :D. Selain bertransaksi lewat aplikasinya kamu juga bisa melakukan booking penginapan melalui situs resmi Traveloka.
Pegipegi
Pegipegi merupakan sebuah perusahaan booking hotel online yang kehadirannya sudah lama ada di Indonesia, berdiri pada tahun 7 Mei 2012 dan sekarang mengalami perkembangan yang cukup pesat. Pegipegi juga memiliki aplikasi pesan penginapan yang bisa kamu download di Google Play Store.
Aplikasi Pegipegi memiliki tarif yang murah, sehingga kamu tidak perlu kawatir soal biaya. Selain menyediakan layanan reservasi hotel online, Pegipegi juga menyediakan pesan tiket pesawat dan tiket kereta api. Pembayaran tidak terlalu ribet karena Pegipegi merupakan aplikasi booking hotel tanpa kartu kredit.

3. Tiket

Tiket
Nah untuk aplikasi pesan hotel terbaik dan termurah yang satu ini kebanyakan orang sudah tidak asing lagi, karena Tiket merupakan perusahaan online travel agent pertama yang ada di Indonesia. Tidak hanya memiliki layanan untuk booking hotel online saja, kamu juga bisa memesan tiket pesawat, tiket kereta api, menyewa mobil, bahkan tiket hiburan.
Dihari tertentu Tiket juga sering mengadakan diskon untuk semua layanan mereka, dimana kamu akan mendapatkan potongan harga antara Rp.25.000 – Rp.200.000 tergantung dari promo yang diadakan. Jadi dijamin gak rugi deh jika kamu menginstal aplikasinya ini.

4. Trivago

Trivago
Trivago merupakan sebuah perusahaan agen travel online yang memiliki jangkauan sangat luas, karena tidak hanya Indonesia saja, tetapi hampir di semua negara belahan dunia. Trivago sendiri, di naungi oleh 1000 perusahaan yang profesional, jadi di jamin layanannya terpercaya.
Kamu bisa mendownload aplikasi Trivago di smartphone melalui Play Store, dengan menggunakan aplikasi pesan hotel Trivago akan jauh lebih efisien. Karena kamu tidak perlu bingung untuk memilih penginapan yang murah dan bagus, di Trivago hotel sudah bekerjasama dengan 1,3 juta hotel di seluruh dunia, jadi kamu bisa memilih kamar yang sesuai dengan keinginan kamu.

5. HotelsCombined

HotelsCombined
Untuk aplikasi memesan hotel secara online selanjutnya adalah HotelsCombined. Jika kamu suka bepergian untuk waktu yang lama, maka aplikasi ini adalah aplikasi pesan kamar hotel terbaik dengan harga paling murah yang patut untuk dicoba.
HotelsCombined telah menerima penghargaan sebagai online travel agent terbaik dan paling murah dari Feefo di tahun 2017. Jadi bagi kamu yang bingung mencari penginapan murah, instal saja aplikasi pesan hotel online dari HotelsCombined melalui Play Store kamu, dijamin trusted layanannya.

Baca juga :

Sudahkah kamu memesan hotel sebelum bepergian? Pesan sekarang juga melalui salah satu aplikasi booking hotel termurah diatas. Semua kemudahan diatas bisa kamu dapatkan cukup dengan mengakses aplikasi tersebut melalui smartphone kamu.