TEKNODIARY – Jika dahulu ponsel jadul masih menggunakan keyboard fisik untuk mengetik, berbeda lagi dengan smartphone. Setiap hp android kini sudah menggunakan keyboard virtual sebagai papan ketik utamanya, dengan berbagai fitur menarik serta jauh lebih mudah digunakan.
Beberapa fitur yang disematkan seperti bergetar dan bersuara ketika disentuh memang sangat membantu sobat saat mengetik, namun terkadang ada juga beberapa pengguna yang terkadang merasa tidak nyaman dengan adanya fitur tersebut, selain tidak nyaman juga membuat baterai android cepat habis.
Namun untuk sobat yang merasa terganggu dengan adanya fitur getar dan suara pada keyboard tersebut kalian bisa kok menonaktfikannya. Belum tahu caranya? yuk simak ulasan dibawah ini bagaimana cara mematikan getar dan suara keyboard android dengan mudah.
Cara mematikan getar dan suara keyboard android semua tipe
1. Cara menonaktfikan getar dan suara di android keyboard
- Masuk ke menu “Pengaturan / Setelan” >>> scroll kebawah dan temukan menu “Bahasa dan masukan” >>> pilih keyboard yang sedang aktif lalu klik pada icon pengaturan yang ada di sebelah kanan >>> lalu off kan pada bagian menu “Getar jika tombol ditekan” dan “Berbunyi jika tombol ditekan” untuk menonaktifkannya.
2. Cara menonaktifkan getar dan suara di keyboard Sony Xperia
- Masuk ke menu “Setelan” >>> “Bahasa & masukan” >>> pilih “Papan ketik Xperia” dan klik icon pengaturan yang ada disebelah kanan >>> scroll kebawah dan temukan menu “Suara dan getar” >>> hilangkan centang pada opsi “Getar saat menekan” dan “Suara saat menekan”.
3. Cara menonaktifkan getar dan suara pada keyboard Samsung
- Masuk ke menu “Pengaturan” >>> “Bahasa & masukan” >>> pilih “Samsung keyboard” dan klik icon pengaturan yang ada disebelah kanan >>> pada menu setting hilangkan centang pada opsi “Getar saat disentuh” dan “Berbunyi saat disentuh”.
4. Cara mematikan getar dan suara di keyboard Vivo
- Masuk ke menu “Pengaturan” >>> “Bahasa & masukan” >>> “Touchpal for Vivo” >>> lanjut masuk ke menu “Pengaturan umum” >>> pilih “Sound and vibration” >>> klik pada opsi “Bergetar saat tombol ditekan” dan geser panelnya kekiri sampil menyentuh angka nol >>> setelah getarnya sudah mati, kini giliran suaranya >>> pilih pada menu “Suara penekanan tombol” lalu geser panelnya sampi nol.
5. Cara mematikan getar dan suara di keyboard Xiaomi
- Masuk ke menu “Setelan” >>> “Setelan tambahan” >>> “Bahasa & masukan” >>> “Google keyboard” >>> “Preverensi” >>> lalu off kan pada menu “Getar jika tombol ditekan” dan “Berbunyi jika tombol ditekan”.