Informasi teknologi terupdate dan terpercaya

Cara Menghilangkan Internet Positif Lewat UC Browser

TEKNODIARY UC Browser merupakan aplikasi browsing yang sudah cukup populer dikalangan pengguna android maupun PC. Banyak yang menyukai aplikasi ini karena ukurannya yang kecil dan ringan saat digunakan, selain itu ada beberapa fitur menarik seperti salah satunya yaitu adanya fitur ADS Blocker dimana kamu bisa memblokir iklan yang bisa membuat kuota kamu jadi boros.

Berbicara soal UC Browser pasti sobat pernah mengalami masalah, saat sedang asik browsing internet tiba-tiba terkena Internet Positif !!!. Hal tersebut memang sering terjadi , mengingat ISP (Internet Service Provider) di Indonesia sekarang ini sedang melaksanakan program yang diluncurkan oleh Menkominfo yaitu memblokir beberapa situs terlarang yang mengandung konten negatif seperti situs p*rno, j*di, download ilegal dan sebagainya.

Yang menjadi masalah, tidak semua situs terlarang tersebut memiliki konten negatif namun masih tetap terkena imbasnya. Nah, untuk itu pada kesempatan kali ini kami akan memberikan solusi bagaimana cara menghilangkan internet positif di UC Browser kalian.

cara menghilangkan internet positif lewat uc

Cara membuka internet positif lewat UC Browser

UC Browser sendiri sudah tersedia untuk pengguna android dan PC. Jadi pada tutorial kali ini akan kami bagi menjadi dua metode, yang satu untuk UC Browser android dan yang kedua untuk komputer.

1. Cara menghilangkan internet positif di UC Browser PC

1. Pastikan kamu sudah mendownload aplikasi UC Browser di PC kamu, setelah itu buka softwarenya.
2. Klik menu icon garis 3 horizontal yang ada dipojok kanan atas, lalu pilih menu Ekstensi.
3. Pada halaman Ekstensi silahkan pilih menu Dapatkan Ekstensi Lainnya yang ada dibagian paling bawah.
4. Tunggu beberapa saat setelah itu kamu akan diarahkan kemenu Chrome Webstore.
5. Ketikkan Hotspot Shield pada kotak pencarian Chrome Webstore, langkah selanjutnya Tambahkan Ke Chrome, jika muncul notifikasi klik saja Tambahkan Ekstensi maka secara otomatis ekstensi tersebut akan terpasang di UC Browser kamu.
6. Langkah berikutnya buka ekstensi Hotspot Shield dengan mengklik iconnya yang ada dipojok kanan atas, lalu pilih Click To Connect.
7. Nah, sekarang coba kamu test untuk membuka situs yang tadi terkena internet positif, taraaaa bisa kan?.
8. Selesai.

    2. Cara membuka internet positif di UC Browser android

    1. Pastikan kamu sudah mendownload aplikasi UC Browser di smartphone kamu.
    2. Setelah itu buka Google Play Store dan download aplikasi Hotspot Shield Free VPN Proxy & Wi-Fi Security.
    3. Langkah selanjutnya buka aplikasi Hotspot Shield nya, dan klik konek.
    4. Jalankan aplikasi UC Browser lalu buka situs yang tadi terkena blokir.
    5. Selesai.
      Hotspot Shield diatas merupakan sebuah program yang memiliki fitur VPN dimana kamu bisa melakukan browsing internet dengan menggunakan IP dari negara lain. Sehingga saat kamu membuka situs yang terkena internet positif bisa mendapatkan akses penuh untuk menjelajahi website tersebut dengan bebas.
      Namun harap di ingat ya sobat, gunakan internet untuk hal positif saja. Jangan digunakan untuk hal buruk yang nantinya bisa merugikan diri kamu sendiri maupun orang lain. Itulah sedikit ulasan mengenai cara menghilangkan internet positif di UC Browser yang bisa kami sampaikan, nantikan tutorial menarik selanjutnya!!!. Selamat mencoba!!!!.